Tepuk Tepung Tawar Tradisi Penghormatan Terhadap Forkopimda yang Baru
Tembilahan – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Indragiri Hilir (Inhil) menggelar Tepuk Tepung Tawar terhadap sejumlah Pejabat Unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Inhil yang baru, Sabtu (10/09/2022) malam.
Prosesi tepuk tepung tawar yang digelar di Gedung Engku Kelana Tembilahan tersebut dilakukan langsung oleh Bupati Inhil Drs. HM. Wardan, MP yang bergelar Datuk Seri Setia Amanah didampingi Istri selaku Ketua TP PKK Kabupaten Inhil Hj. Zulaikhah Wardan.
Para pejabat baru tersebut yakni, Dandim 0314/Inhil ARH. M. Nahruddin Roshid, S.E.,M.Tr (Han), Kapolres Inhil AKBP Norhayar, S.I.K, Ketua Pengadilan Negeri Hera Polosia Destiny, SH, dan Ketua Pengadilan Agama Wachid Baihaqi, S.H.I, M.H.
Kegiatan tersebut turut dihadiri Ketua Umum MKA LAMR Inhil H. Ferryandi, Ketua Umum DPH LAMR Inhil H. Said Syarifuddin dan Ketua Umum DKA LAMR Inhil H. Muhammad Thaib Ali, beberapa Pimpinan OPD dilingkungan Pemkab Inhil dan Ketua Paguyuban serta tamu undangan.
“Tepuk tepung tawar merupakan bagian dari adat Melayu dalam memberikan penghormatan. Alhamdulillah hari ini kita langsungkan tepuk tepung tawar Kapolres, Dandim, Kepala Pengadilan Negeri dan Pengadilan Agama ini semoga dapat menjalankan tugas memimpin Negeri ini dengan baik,” ujar Ketua DPH LAMR Inhil Said Syarifudin.
Sementara itu, pejabat baru yang di tepuk tepung tawar diwakili Dandim 0314/Inhil Letkol Arh M. Nahruddin Roshid menyampaikan ucapan terima kasih kepada pemangku adat di Kabupaten Inhil atas tunjuk ajar serta dukungan yang diberikan.
“Dukungan dari tokoh-tokoh LAMR Inhil sangat kami perlukan dalam mengemban tugas ini,” ungkapnya
Selanjutnya, Bupati Inhil HM Wardan selaku Datuk Seri Setia Amanah menyampaikan dukungan dan harapan dari seluruh masyarakat Inhil.
“Selaku Datuk Seri Setia Amanah, saya menyampaikan dukungan dan harapan dari seluruh masyarakat Inhil yang berbilang suku, yang bermastautin atau bertempat tinggal ditasik, dikuala, dihulu dan dihilir kepada tuan dan puan pejabat Forkopimda dalam berkhidmat di Kabupaten Inhil dan berkenan menerima tepuk tepung tawar ini sebagai simbol tegaknya marwah dan martabat Budaya Melayu Riau di Kabupaten Inhil, Negeri berjuluk Hamparan Kelapa Dunia,” tutupnya