Ketum DPD HKTI Provinsi Riau HM Wardan Resmikan Kantor Baru
Pekanbaru – Selaku Ketua Umum (Ketum) Dewan Pengurus Daerah (DPD) Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) Provinsi Riau, Bupati Indragiri Hilir (Inhil) Drs. HM. Wardan, MP yang didampingi Istri Hj. Zulaikhah Wardan selaku Staf Ahli Bupati Meresmikan Kantor Baru HKTI Provinsi Riau yang berlokasi di Jl. Jenderal Sudirman Perkantoran Sudirman Square Pekanbaru, Minggu (19/06/2022).
Peresmian Kantor baru HKTI Provinsi Riau itu ditandai dengan pemotongan pita, dihadiri Ketua dan seluruh pengurus DPD HKTI Kabupaten/Kota Provinsi Riau.
Turut juga hadir pada kesempatan beberapa Kepala OPD di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Inhil.
Ketum DPD HKTI Provinsi Riau HM Wardan dalam sambutannya mengungkapkan, mudah-mudahan dengan diresmikannya Kantor baru HKTI ini dapat menjadi wadah untuk berjuang, dalam rangka memperjuangkan petani yang ada di Provinsi Riau.
“Dengan sinergitas yang lebih baik mudah-mudahan perjuangan kita untuk para petani yang ada di Provinsi Riau dapat kita wujudkan dengan sebaik-baiknya,” ungkapnya
Dengan diresmikannya Kantor baru ini, Ketum HM Wardan juga berharap agar dapat memaksimalkan fungsi dari tempat tersebut dengan melaksanakan rapat dan diskusi yang terjadwal.
“Minimal satu bulan sekali kita bisa rapat besar dalam rangka menyusun program-program, konsep, dan rencana serta berdiskusi tentang apa saja yang telah dibuat oleh masing-masing bidang,” tambahnya
Terkahir tidak lupa, Bupati Inhil itu selaku Ketum DPD HKTI Provinsi Riau menyampaikan ucapan terimakasih kepada seluruh jajaran HKTI Provinsi Riau dan semua pihak yang telah berkontribusi dalam acara peresmian Kantor baru ini