Bupati Inhil HM. Wardan Hadiri Peringatan Maulid Nabi SAW di Ponpes Al-Azkia Desa Pengalihan Kecamatan Keritang
Keritang- Bupati Indragiri Hilir (Inhil) HM. Wardan beserta Ketua TP PKK Kabupaten Inhil Hj. Zulaikhah Wardan berkesempatan hadir pada pelaksanaan Maulid Nabi SAW di Pondok Pesantren Al-Azkia di Desa Pengalihan Kecamatan Keritang, Kamis (13/10/2022) malam.
Pada kesempatan itu turut hadir, Wakil ketua DPRD Inhil Andi Rusli, Unsur Forkopimda, Unsur Forkopincam Kec. Keritang, Tokoh Agama Inhil, dan juga masyarakat serta santri desa pengalihan kecamatan keritang. Hadir sebagai penceramah Ust. Encik Ivan Marfikuila dari Pekanbaru.
Diawal sambutannya Bupati Inhil mengajak, agar umat memperbanyak membaca sholawat, karena orang yang banyak shalawatnya, maka orang itu adalah orang yang pertama kali bersama-sama dengan Rasulullah di Yaumul Qiyamah serta apresiasi kepada Ponpes Al Azkia yang sudah menyelenggarakan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW.
Pada kesempatan ini juga saya ingin menyampaikan bahwa berbagai upaya dalam meningkatkan infrastruktur tetap diusahakan apalagi hal yang menyangkut pelaksanaan kegiatan-kegiatan sosial keagamaan. Sebagaimana kita ketahui berbagai program keagamaan yang kita lakukan seperti maghrib mengaji, satu desa satu kelurahan satu rumah tahfidz sudah berjalan, Dan alhamdulillah tidak ada lagi hari ini satu desa pun yang tidak memiliki rumah tahfidz.dikatakan Bupati H.M.Wardan
Mudah-mudahan dengan berkembangnya berbagai program keagaamaan ini akan membentuk para generasi-generasi mendatang itu menjadi generasi yang Qur’ani” serta generasi yang memiliki ahklak mulia serta Inhil akan menjadi lumbungnya para penghapal Al quran.ucap Bupati Inhil.