Bupati H.M Wardan Berikan Motivasi Pada Guru Se- Kecamatan Gaung Anak Serka (GAS) Sebagai Pilar Pendidikan

Sungai Empat, – masih dalam rangkaian kunjungan nya ke Kelurahan Sungai Empat Kecamatan Gaung Anak Serka (GAS) Bupati H.M Wardan memberikan arahan pada silaturahmi dengan kepala sekolah, serta majelis guru SD dan SMP Se Kecamatan GAS, Kamis, (14/09/23).

Pertemuan yang berlangsung di SMPN 3 Gaung Anak Serta tersebut turut di hadiri, anggota DPRD Inhil, kepala dinas Pendidikan Inhil, Camat GAS, Sekretaris dinas PMD, pengawas Sekolah.

Dalam kegiatan itu, Bupati Indragiri Hilir H.M Wardan memberikan motivasi kepada guru yang notabenenya sebagai pilar pendidikan, “Guru dituntut untuk memiliki semangat belajar yang tinggi dan kemampuan mengajar yang mumpuni. Itu artinya, guru merupakan pilar pendidikan yang sangat vital perannya. Keberhasilan pendidikan sangat tergantung pada peran strategis guru,” katanya. 

H.M Wardan juga mengatakan bahwa guru harus mampu mengembangkan media pembelajaran yang efektif. Hal ini disebabkan karena guru adalah komunikator yang harus mampu menyampaikan sesuatu secara efektif dan efisien kepada orang lain, khususnya kepada para peserta didik.”

“Guru dituntut menguasai teknologi pendidikan. Hal ini sangat penting karena perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi belajar kini hampir seluruhnya memanfaatkan kemajuan teknologi,” jelasnya. 

Terakhir, H.M Wardan menyampaikan penghargaan dan ucapan terima kasih yang setinggi tinggi nya atas pengabdian para guru semua khususnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *