Pj.Bupati Herman Inginkan Pelayanan Kesehatan Terbaik untuk masyarakat
Tembilahan – Dalam rangka peringatan Hari Bakti Dokter Indonesia (HBDI) Ke-116 TH 2024, Pj.Bupati Herman menghadiri penyuluhan sekaligus meninjau fasilitas Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Puri Husada Tembilahan, Senin (20/5/2024).
HBDI yang dilaksanakan oleh Ikatan Dokter Indonesia Wilayah (IDI) Riau Cab.Indragiri Hilir guna memberikan pengetahuan akan pencegahan penyakit yang dialami oleh Masyarakat.
Selain sosialisasi, pada kesempatan tersebut juga dilaksanakan Doorprize kepada pasien yang bisa menjawab pertanyaan dari Dokter.
Dalam kesempatan ini, Pj.Bupati Herman menyampaikan akan kekurangan Fasilitas RSUD Puri Husada ini kedepan akan diperhatikan guna memberikan kenyamanan bagi pasien yang sedang berobat.
“Walaupun tempatnya sempit insya Allah kedepan kita akan perhatikan serta mencari kan solusinya agar masyarakat yang berobat nyaman kepada seluruh pasien”, ungkap Pj.Bupati Herman.
Beliau menambahkan, hari ini berkaitan dengan HBDI, IDI Cab.Inhil menggelar penyuluhan. Untuk itu, diharapkan kepada Masyarakat untuk mengikuti kegiatan ini sehingga kita dapat mengikuti aturan sehingga terhindar dari penyakit.
Dengan penyuluhan ini semoga dapat memberikan banyak manfaat masyarakat.