Diikuti Kafilah & Penggembira, Pj. Bupati Inhil Melepas Pawai Ta’aruf Sekaligus Meresmikan Bazar MTQ Ke – XIV Kec. Sungai Batang

Penjabat Bupati Indragiri Hilir yang diwakili Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan SDM H. Muammar Gadafi melepas pawai Ta’aruf sekaligus meresmikan bazar MTQ ke – XIV Th. 2024 tingkat Kecamatan Sungai Batang bersempena Milad ke XVIII Kec. Sungai Batang yang dilaksanakan di Desa Benteng Utara, Rabu (24/07/2024).

Dengan disaksikan alim ulama, tokoh masyarakat serta masyarakat yang memadati lokasi acara, pawai Ta’ruf yang disejalankan dengan pembukaan bazar ini turut dihadiri beberapa Kepala OPD di lingkungan Pemkab. Inhil, Camat dan unsur Forkopimcam Kec. Sungai Batang juga undangan lainnya serta di ikuti oleh ratusan peserta pawai dan bazar yang berasal dari 7 Desa dan 1 Kelurahan juga berbagai pihak yang ikut meramaikan.

Mengawali sambutannya, Pj. Bupati Inhil melalui Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan SDM H. Muammar Gadafi menyambut baik serta mendukung pawai Ta’aruf dan bazar yang digelar dalam rangka MTQ ke-14 Kec. Sungai Batang bersempena Milad ke – VIII tahun 2024 ini.

“Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) yang kita laksanakan ini memiliki arti yang sangat penting terutama untuk meningkatkan kecintaan kita, umat Islam kepada kitab suci Al-Qur’an”, ucapnya.

“Semoga pelaksanaan pawai dan bazar yang kita taja hari ini bisa berjalan dengan sukses dan memberikan manfaat positif khususnya dalam mensyiarkan Agama Islam sekaligus mempromosikan dan memasarkan berbagai potensi yang ada di daerah ini sehingga dapat meningkatkan pendapatan bagi masyarakat setempat”, ucapnya sebelum mengakhiri sambutannya.

Sebelum melepas pawai dan meresmikan bazar, Pj. Bupati juga berkesempatan melakukan pemotongan tumpeng dan dilanjutkan dengan meninjau stand bazar dari masing masing desa dan kelurahan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *