Berlangsung Meriah MTQ Ke 28 di Kecamatan Tanah Merah di Buka Pj.Bupati Herman
Tanjung Baru, Senin ( 29/07/2024 ) Akhirnya setalah melapas Pawai Ta’ aruf dan Stand Bazar MTQ Tingkat kecamatan Tanah Merah yang ke 28, malam nya Pj.Bupati Herman membuka langsung secara reami MTQ Ke 28 Tingkat Kecamatann Tanah Merah desa Tanjung Baru.
Diawali dengan pengibaran bendera LPTQ dan penyerahan piala bergilir oleh Camat Tanah Merah dalam sambutannya mengatakan ” Terima kasihnya atas kehadiran Pj.Bupati yang telah berkenan membuka MTQ Tingkat kecamatan Tanah Merah ini dan hal ini merupakan kebanggaan bagi kami masyarakat tanah merah.ucapnya
Dalam sambutannya Herman katakan ” MTQ ini merupakan sarana yang sangat penting untuk memasyarakatkan al quran yang disertai dengan seni membaca dengan benar disamping itu juga sebagai syiar dan membumikan al quran.
Lanjut herman sampai ” atas nama pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir sangat menyambut baik dan mendukung pelaksanaan MTQ ini dan berharap akan menemukan peserta peserta terbaik yang bisa diikut sertakan dalam MTQ di tingkat yang lebih tinggi lagi.ungkapnya.
Akhirnya dengan pemukulan gong oleh Pj.Bupati Herman menandai dimulainya MTQ Tingkat Kecamatan Tanah Merah yang ke 28.
Acara dilanjutkan dengan penampilan tarian yang bernafaskan islami.
Turut hadir pada kesempatan itu Kadis Perkim,Kadis DP3AKB, Kaban Kesbangpol, Sekretaris Disperindag, Camat Tanah Merah, Unsur Forkopimcam, Tokoh Masyatakat dan ulama setempat.