Jadi Irup Upacara Hari Pramuka ke-63, H. Erisman Yahya Tekankan Generasi Muda Tumbuhkan Cinta NKRI

Tembilahan, Penjabat Bupati Indragiri Hilir, H. Erisman Yahya sekaligus Ketua Kwartir Cabang (Kwarcab) Indragiri Hilir menjadi inspektur upacara pada peringatan Hari Pramuka ke-63 Tahun 2024 di lapangan upacara Gajah Mada Tembilahan, Kamis, (29/08/2024).

Tahun ini, Hari Pramuka mengusung tema “Pramuka Berjiwa Pancasila Menjaga Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI)”. Subandi mengatakan pramuka mampu membentuk karakter dan kepribadian generasi muda, serta memupuk jiwa disiplin, semangat kebersamaan, dan kemampuan bela negara.

Pj. Bupati Inhil H. Erisman Yahya dalam kesempatan ini membacakan sambutan Ketua Kwarnas Pramuka, “Dengan gerakan Pramuka, tantangan zaman teknologi saat ini yang bisa merusak generasi bangsa akan dapat terhindari karena dalam Pramuka diajarkan pendidikan life skill, soft skill, hard skill serta kecerdasan spiritual, emosional, sosial, intelektual, dan fisik yang sangat dibutuhkan untuk mencetak generasi bangsa,”

Pj. Bupati Erisman juga berpesan kepada generasi bangsa agar terus menumbuhkan semangat kebangsaan sesuai landasan Pancasila sebagai dasar Negera dalam menjaga keutuhan NKRI.”

“Tumbuhlah untuk negara sesuai dengan tema Hari Pramuka hari ini, yaitu menjadi generasi muda yang berkarakter, berjiwa Pancasila, dan mampu menjaga keutuhan NKRI,” katanya.

“Pendidikan dalam Gerakan Pramuka sangat penting bagi pembentukan karakter generasi muda yaitu menanamkan nilai-nilai positif seperti kedisiplinan, kebersamaan, dan cinta tanah air,” tambahnya.

Hari Pramuka ke-63 tersebut, dihadiri oleh Unsur Forkopimda Inhil, Kepala OPD di lingkup Pemkab Inhil, juga diikuti oleh kwartir ranting seluruh kecamatan Se- Inhil mulai dari penegak hingga penggalang putra dan putri.

Diakhir upacara, Di serahkan penghargaan Tunggul Tergiat II Gugus Depan ramah lingkungan dan peyemataan penghargaan Pramuka Garuda dan penyerahan penghargaan kepada pihak-pihak yang telah mendukung dan memberikan bantuan pengembangan kemajuan Kwarda Indragiri Hilir.

@Yongky@Katri@cahyadi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *