Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446, Ibu Pj.Ketua TP PKK Ajak Membangun Keluarga Yang Sehat dan Harmonis Seperti Rasulullah.

Tembilahan – Dalam rangka membangun keluarga yang sehat dan harmonis ala Rasulullah, Pengurus TP PKK Kabupaten Indragiri Hilir menggelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H, di Gedung Wanita Sungai Beringin, Selasa (24/9/2024) siang.

Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 yang mengangkat Tema “Mari Kita Bangun Keluarga Yang Sehat dan Harmonis Ala Rasulullah”, dihadiri lansung Ibu Pj.Ketua TP PKK Kartika Sari S.E.I bersama gabungan organisasi wanita yang ada di Kabupaten Indragiri Hilir dan turut juga dihadiri seluruh Pengurus PKK Kabupaten serta DWP OPD dilingkungan Pemkab Inhil.

Ibu Pj.Ketua TP PKK Kartika Sari dalam sambutannya mengatakan dengan kehadiran ibu-ibu merupakan bukti nyata kepedulian dan kecintaan kita terhadap nabi Muhammad SAW serta komitmen kita dalam membangun keluarga yang sehat dan harmonis mengingat tema yang diangkat sangatlah relevan dengan tugas dan peran TP PKK dalam membangun keluarga yang sejahtera dan bahagia.


Beliau menambahkan, sebagai organisasi yang bergerak dibidang pemberdayaan perempuan dan keluarga, TP PKK senantiasa berupaya untuk meningkatkan kualitas keluarga di Kabupaten Inhil. Maka, membangun keluarga yang sehat dan harmonis ala Rasulullah, maka kita perlu meneladani Akhlak Mulia beliau. Rasulullah SAW mengajarkan kita untuk saling menyayangi, menghormati dan bertoleransi dalam keluarga. Beliau juga menekankan pentingnya komunikasi yang baik serta menjalankan kewajiban masing-masing anggota keluarga. Di mana Rasulullah mengajarkan kita untuk membangun keluarga yang penuh kasih sayang.
Sebagai ibu Pj.Ketua TP PKK Kabupaten saya mengajak ibu-ibu sekalian untuk bersama-sama membangun keluarga yang sehat dan harmonis ala Rasulullah. Untuk itu, marilah kita membangun keluarga yang sakinah, mawaddah, warahmah.
Terakhir, beliau menyampaikan semoga peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini dapat memberikan manfaat dan Inspirasi bagi kita semua.

Usai sambutan Ibu Pj.Ketua TP PKK dilanjutkan dengan tausiah yang disampaikan DR.H.Ruhiat, S.Ag,. M.Pd.i yang dalam tausiahnya menyampaikan beberapa sunnah Rasulullah dalam membangun keluarga yang sehat dan harmonis.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *