Terima Penghargaan Keterbukaan Informasi Publik Tahun 2024, Pj Bupati Erisman Ucapkan Terimakasih
PEKANBARU, 12 November 2024 – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Indragiri Hilir (Inhil) menerima Piagam Penghargaan Keterbukaan Informasi Publik dari Komisi Informasi (KI) Provinsi Riau Peringkat Informatif Kategori PPID Utama Kabupaten/Kota pada acara KI Riau Award 2024.
Penghargaan ini diberikan sebagai apresiasi terhadap komitmen Pemerintah Kabupaten Inhil dalam meningkatkan transparansi dan akuntabilitas informasi kepada publik.
Bertempat di salah satu Hotel di Pekanbaru, penghargaan tersebut diterima secara langsung oleh Pj Bupati Inhil, H. Erisman Yahya yang diserahkan oleh Pj Gubernur Riau Rahman Hadi.
Pj Bupati Erisman Yahya usai menerima penghargaan menyampaikan apresiasi atas kerjasama seluruh Stakeholder sehingga layanan publik kategori Informatif ini dapat diraih.
“Kita mengucapkan terimakasih atas apresiasi yang diberikan oleh Komisi Informasi Provinsi Riau kepada Kabupaten Indragiri Hilir. Saya juga mengucapkan terimakasih kepada teman-teman yang telah bekerja baik di PPID Utama maupun PPID Pembantu, terkhusus kepada Diskominfo PS Inhil,” ujarnya
Penghargaan ini, lanjut Erisman, diharapkan menjadi motivasi bagi kita semua termasuk seluruh OPD untuk mengedepankan keterbukaan dalam informasi kepada publik.
“Mudah-mudahan ini menjadi motivasi bagi kita untuk lebih terbuka dan transparan dan mewujudkan Pemerintahan yang bersih dan bertanggung jawab,” tutupnya