Hadiri Acara Kenal Pamit Wakapolda, PJU dan Jajaran Kapolres Polda Riau, Pj Bupati Inhil Ucapkan Selamat

Pj Bupati Inhil H. Erisman Yahya yang diwakili Asisten II Setda Inhil, Junaidy Ismail menghadiri acara kenal pamit Wakapolda, Pejabat Utama (PJU) serta Kapolres Jajaran Polda Riau, Kamis (09/01/2025), di Halaman Masjid Al’Adzim Polda Riau.

Dalam acara kenal pamit tersebut, Wakapolda Riau, Brigjen Kasihan Rahmadi, yang kini dipindahkan menjadi Wakapolda Jawa Barat. Posisi Wakapolda Riau diisi oleh Brigjen Adrianto Jossy Kusuma.

Selain itu, beberapa perwira lainnya turut mengalami rotasi termasuk beberapa jabatan Kapolres di wilayah Riau. Diantaranya AKBP. Budi Setiawan sebelumnya Kapolres Inhil, sekarang diangkat menjadi Kapolres Bengkalis.

Mengisi kursi Kapolres Inhil, diserahkan kepada AKBP. Farouk yang sebelumnya menjabat di Polda Kepulauan Riau.

Asisten II Setda Inhil, Junaidy Ismail mengucapkan selamat bertugas ditempat yang baru kepada Wakapolda Riau yang lama, dan selamat datang dan bertugas kepada Wakapolda baru di Provinsi Riau.

Selain itu Junaidi Ismail juga mengucapkan selamat datang dan bertugas kepada Kapolres Inhil yang baru AKBP. Farouk di Negeri hamparan kelapa dunia.

“Semoga kolaborasi antara Forkopimda dengan pemerintah daerah yang baik selama ini semakin lebih baik lagi dibawah kepimpinan Bapak AKBP. Farouk,” ujar Junaidi Ismail.

Turut hadir dalam acara ini, Pj Gubernur Riau, Rahman Hadi, Kapolda Riau, unsur Forkopimda Provinsi Riau, PJU Polda Riau, Pimpinan BUMD, perusahaan, tokoh agama, tokoh masyarakat serta undangan lainnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *