Sekda Inhil H. Afrizal Ikuti Sosialisasi Pemahaman Dalam Pengawasan Pengisian JPT di Kantor Walikota Batam

Batam – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) Drs. H. Afrizal, MP didampingi Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Inhil Sri Suharni Rawi mengikutii sosialisasi dalam pemahaman dalam pengawasan pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) di Instansi Pemerintah Kabupaten/Kota se Indonesia, Kamis (13/07/2023).

Bertempat di Aula Engku Hamidah Kantor Walikota Batam, kegiatan yang diselenggarakan oleh Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) ini adalan dalam rangka meningkatkan indeks kualitas pengisian JPT di Instansi Pemerintah. Sosialisasi ini dibuka oleh Anggota KASN Bidang Pengawasan Pengisian JPT Wilayah II Prof. Agustinus Fatem.

Dalam arahannya, Agustinus Fatem mengatakan, KASN diberikan wewenang untuk mengawasi setiap tahapan proses pengisian JPT, hal tersebut telah diatur dalam Undang-Undang Nomor 5 Tahun 2014 tentang ASN dan Peraturan Menteri PAN-RB Nomor 15 Tahun 2019 tentang Pengisian JPT Secara Terbuka dan Kompetitif di Lingkungan Instansi Pemerintah.

“Untuk itu, Pemerintah Daerah harus mendukung KASN dalam pelaksanaannya dan bersinergi agar wewenang tersebut dapat dilaksanakan dengan baik,” tambahnya

Agustinus juga berharap, melalui sosialisasi ini diharapkan bagi Instansi dalam pengawasan JPT yang kami lakukan akan ada peningkatan pada kategori baik maupun sangat baik ditahun mendatang.

Hadir juga dalam kesempatan ini, Walikota Batam diwakili Asisten Administrasi Umum Heriman, dan diikuti peserta yang terdiri dari Sekda dan Kepala BKPP Kabupaten/Kota terpilih se Indonesia.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *